Pengikat Tirai Bermanik-manik
Ukur keliling tirai yang dibuntal untuk mengetahui berapa panjang pengikat tirai yang dibutuhkan. Potong tali kulit atau kawat sesuai panjang tersebut, lalu rangkai aneka manik-manik dengan warna alami yang kontras dan bentuk yang bervariasi. Tahan manik-manik pada kulit atau kawat dengan membuat simpul pada ujung-ujungnya. Lingkarkan pada sekeliling tirai dan ikat menjadi simpul biasa atau simpul kupu-kupu. Sebagai alternatif, buat bentuk cincin pada kedua ujung pengikat tirai dan pasang pada pengait yang disekrup pada kusen jendela.Anda membutuhkan
- meteran
- tali kulit atau kawat gunting atau pemotong kawat
- manik-manik
- kait sekrup (tambahan)