Pengikat Tirai Bermanik-manik
Ukur keliling tirai yang dibuntal untuk mengetahui berapa panjang pengikat tirai yang dibutuhkan. Potong tali kulit atau kawat sesuai panjang tersebut, lalu rangkai aneka manik-manik dengan warna alami yang kontras dan bentuk yang bervariasi. Tahan manik-manik pada kulit atau kawat dengan membuat simpul pada ujung-ujungnya. Lingkarkan pada sekeliling tirai dan ikat menjadi simpul biasa atau simpul kupu-kupu. Sebagai alternatif, buat bentuk cincin pada kedua ujung pengikat tirai dan pasang pada pengait yang disekrup pada kusen jendela.Anda membutuhkan
- meteran
- tali kulit atau kawat gunting atau pemotong kawat
- manik-manik
- kait sekrup (tambahan)
Tirai Gantung Berkancing
Gunting dua potong kain muslin agar pas dengan ukuran jendela. Buat hem pada sekeliling tirai tersebut. Untuk membuat lubang gantungan, potong kain dengan ukuran dua kali lebar dan dua kali panjang lubang gantungan yang Anda inginkan. Lipat potongan kain menjadi dua pada sisi panjangnya. Lipat tepiannya dan jahit lubang gantungan tersebut pada tirai. Setrika lubang gantungan tersebut. Terakhir, jahitkan dua kancing pada bagian bawah kayu lubang gantungan.
Anda membutuhkan
- kain muslin
- meteran
- gunting
- mesin jahit atau jarum dan benang katun
- setrika
- kancing kayu
Tirai Berhiaskan Kancing
Gunting lingkaran kertas sebagai pola untuk membuat motif pada tirai Anda. Letakkan tirai pada permukaan yang rata lalu posisikan lingkaran kertas secara acak pada permukaan tirai. Jika Anda merasa puas dengan hasilnya, buat garis pada sekeliling lingkaran dengan pensil atau kapur jahit. Menggunakan benang ganda pada jarum Anda, jahitkan kancing pada tirai di dalam lingkaran yang ditandai. Ulangi untuk seluruh lingkaran.
Anda membutuhkan
- kertas sisa
- gunting
- tirai polos
- pensil atau kapur jahit jarum dan benang katun
- kancing dari kayu atau kulit mutiara
Sarung Bantal Berkancing
Lepas bantal dari sarungnya. Buatlah pola pemasangan kancing pada bagian tengah sarung bantal, dari satu sisi menyeberang ke sisi yang lainnya. Tandai posisi kancing dengan pensil atau kapur jahit. Jahit kancing dengan mengikuti pola yang dibuat. Kancing-kancing tersebut boleh dijahit berderet lurus atau secara acak.
Anda membutuhkan
- sarung bantal polos
- dengan bantalnya
- pensil atau kapur jahit
- kancing kayu
- jarum dan benang
- katun
Demikian artikel pada segmen "percantik soft furnishing dengan manik-manik" ini. Semoga bermanfaat.
0 komentar:
Post a Comment
Terimakasih atas kunjungan Anda, dan jangan lupa tekan tombol like dan dan tinggalkan komentar Anda