10 October 2012

Tip Merawat Dinding Bertekstur

Posted by Unknown On Wednesday, October 10, 2012 1 comment
Dinding bertekstur lebih menarik
Dinding bertekstur masih jadi pilihan untuk mengganti desain dinding rumah yang polos. Sebuah cara untuk mendapatkan tampilan yang unik dan menarik. Hal ini juga yang menyebabkan dinding bertekstur kian digemari para pemilik rumah. Pilihan dinding bertekstur cukup beragam. Namun membutuhkan perawan ekstra agar tekstur dinding nampak indah dan mampu memberi kehangatan pada ruang Anda.

Perawatan dinding umumnya adalah
berupa pengecatan yang berkala. Untuk mendapatka tekstur yang tidak biasa, dibutuhkan material tidak biasa.

Terakota atau batu alam menghasilkan tekstur yang sangat indah, tetapi bahan ini butuh perawatan yang berbeda. pori-pori yang besar memungkinkan kotoran mudah menempel dan tumbuh lumut, apalagi diarea terkena sinar matahari. Jangan lupa sapukan coating khusus agar batu alam lebih mudah dibersihkan dan mencegah timbulnya lumut. Untuk menghasilkan lebih natural, pilihlah coating yang transparan dan tidak mengkilap.

Demikian artikel pada segmen "tip merawat dinding bertekstur" ini. Semoga bermanfaat

1 comment:

  1. sdi rumah saya dindingnya seperti jamuran cara membersihkannya memakai apa ya,,,

    ReplyDelete

Terimakasih atas kunjungan Anda, dan jangan lupa tekan tombol like dan dan tinggalkan komentar Anda